Tahun Akademik:
Gasal 2021/2022
Kelas-Offr:
C-C
Deskripsi:
Matakuliah ini mengkaji konsep dasar/prinsip dan atau kebenaran yang berasal dari filsafat dan ilmu yang dijadikan pijakan dalam memahami, menyikapi dan melaksanakan pembelajaran pendidikan jasmani dan kegiatan olahraga yang berbasis pada gerak insani (human movement). Kajian filosofis memberi pengalaman belajar belajar untuk mendayagunakan kemampuan pikirnya dalam mengkaji secara spekulatif, sistematis, radikal dan universal terhadap hakikat gerak insani (apa, mengapa, bagaimana, dan untuk apa). Kajian ilmu memberi pengalaman kepada mahasiswa untuk mendayagunakan kemampuan pikir yang dipadu dengan kemampuan empirisnya dalam mengkaji dan memecahkan masalah gerak insani. Pemecahan masalah secara ilmiah dilakukan dengan pendekatan multidimensional, yaitu dengan melibatkan berbagai disiplin ilmu penyangga pendidikan jasmani dan olahraga (ilmu sejarah, psikologi, sosiologi, fifiologi, dan biomekanika). Ilmu-ilmu tersebut dikaji arti dan kontribusinya dalam kegiatan pendidikan jasmani dan olahraga. Pembahasan materi dilakukan secara dialektis, dalam bentuk diskusi untuk mengasah daya nalar, kepekaan sosial untuk saling menghargai dan bekerjasama/kolaborasi, serta kedisiplinan dalam menyelesaikan tugas. Pada akhir kajian tersebut setiap mahasiswa dilatih agar terampil dalam menyusun resume hasil diskusi/pengkajian
Capaian Pembelajaran
  • Mampu menjelaskan konsep dasar/prinsip dan kebenaran yang berasal dari filsafat dan ilmu yang dijadikan pijakan dalam memahami, menyikapi dan melaksanakan pembelajaran Pendidikan jasmani dan kegiatan olahraga
  • Mampu membandingkan perbedaan konsep pendidikan jasmani dan olahraga
  • Mampu menjelaskan pengertian kontribusi ilmu-ilmu penyangga pendidikan jasmani dan olahraga
  • Menunjukkan sikap dan tindakan yang konstruktif dalam mengkaji materi perkuliahan
Daftar Pustaka:
  • Evans, J., 2017. Equality, education, and physical education. Routledge
  • Jaakkola, T., Yli‐Piipari, S., Huotari, P., Watt, A. and Liukkonen, J., 2016. Fundamental movement skills and physical fitness as predictors of physical activity: A 6‐year follow‐up study. Scandinavian Journal of Medicine & Science in Sports, 26(1), pp.74-81
  • Flintoff, A., 2017. Gender, physical education and initial teacher education. In Equality, Education, and Physical Education (pp. 184-204). Routledge
  • Winnick, J. and Porretta, D.L., 2016. Adapted physical education and sport. Human Kinetics.Mu’arifin. 2010. Dasar-Dasar Pendidikan jasmani dan Olahraga. Malang: Universitas negeri Malang
  • Talbot, M., 2017. A gendered physical education: equality and sexism. In Equality, Education, and Physical Education (pp. 74-89). Routledge
  • Metzler, M., 2017. Instructional models in physical education. Routledge
  • Kelly, L.E., 2019. Adapted physical education national standards. Human Kinetics Publishers
  • Lander, N., Eather, N., Morgan, P.J., Salmon, J. and Barnett, L.M., 2017. Characteristics of teacher training in school-based physical education interventions to improve fundamental movement skills and/or physical activity: A systematic review. Sports Medicine, 47(1), pp.135-161
  • Adkins, M.M., Heelan, K., Bice, M.R. and Ball, J.W., 2016. Fundamental Movement Pattern Changes of Participants Receiving Physical Activity Every Day. Research Quarterly for Exercise and Sport, 87(S2), p.A34
  • Pangrazi, R.P. and Beighle, A., 2019. Dynamic physical education for elementary school children. Human Kinetics Publishers