Tahun Akademik:
Gasal 2021/2022
Kelas-Offr:
SS-SS
Deskripsi:

Mata kuliah ini megkaji tentang pengambilan keputusan bisnis dalam kondisi risiko dan ketidakpastian yang dilakukan dengan mengkaplikasikan teori ekonomi dan alat analisis (matematika dan ekonometrika) yang terintegrasi dengan konsep-konsep akuntansi, keuangan, pemasaran, dan strategi kompetitif. Pembahasan dimulai dari lingkup ekonomi manajerial. Selanjutnya diikuti dengan : (1) analisis permintaan yang mengkaji pengambilan keputusan dalam menyikapi perilaku konsumen dalam memilih produk dan mengestimasi sekaligus meramalkan permintaan produk tersebut. (2) analisis produksi dan biaya yang menelaah pengambilan keputusan dalam menyediakan produk yang diminta konsumen dengan biaya minimum. (3) pengambilan keputusan strategis yang mencangkup materi : (a) struktur pasar dalam lingkup pasar persaingan sempurna, pasar monopoli, pasar persaingan monopolistik dan pasar oligopoli. (b), penetapan harga produk yang membahas pengambilan keputusan dalam menetapkan harga produk dengan mempertimbangkan persaingan pasar. (c), analisis risiiko yang menelaah pengambilan keputusan dalam kondisi risiko dan ketidak pastian, dan (d), penganggaran modal yang meliputi pembahasan Kaidah payback, Internal Rate return (IRR), dan Net Present Value (NPV).


Capaian Pembelajaran
  • Mahasiswa dapat mendeskripsikan hakikat dan ruang lingkup ekonomi manajerial

  • Mahasiswa dapat mendeskripsikan hakikat teori perusahaan dan hubungannya dengan ekonomi manajerial

  • Mahasiswa dapat mengidentifikasi pendekatan dalam perilaku konsumen

  • Mahasiswa dapat menganalisis fungsi permintaan

  • Mahasiswa dapat menganalisis fungsi produksi

  • Mahasiswa dapat menganalisis fungsi biaya

  • Mahasiswa memahami struktur pasar

  • Mahasiswa dapat mendiskripsikan penetapan harga produk pada empat struktur pasar dasar dan metode-metode penetapan harga produk dan praktik

Daftar Pustaka:
  • Lincolin, Arsyad.2000. Ekonomi Manajerial, Ekonomi Mikro Terapan Untuk Manajemen Bisnis, BPFE Yogyakarta.

  • Dominic, Salvatore.2005. Ekonomi Manajerial dalam Perekonomian Global, I&II Salemba Empat, Jakarta.,

  • Henry Faizal Noor, 2007. Ekonomi Manajerial, PT.Raja Grafindo Persada, Jakarta.

  • Muslich.2003. Ekonomi Manajerial Alat Analisis Strategi dan Kebijaksanaan Bisnis, Ekonisia, Yogyakarta.