Tahun Akademik:
Genap 2022/2023
Kelas-Offr:
FF-FF
Deskripsi:
Capaian pembelajaran matakuliah ini mahasiswa mampu merancang pekerjaan sekretaris yang berkelanjutan dengan bercirikan inovasi tekhnologi dan kemandirian yang berasaskan etika. Ruang lingkup mata kuliah ini berisi tentang tugas-tugas dan tanggung jawab sekretaris secara keseluruhan meliputi penulisan surat, pengiriman dan penerimaan telepon serta media komunikasi lainnya, pengelolaan arsip, humas dan keprotokolan, menerima tamu, mengelola kas kecil (petty cash), mengelola agenda kerja pimpinan, mengatur dan mempersiapkan pertemuan/rapat (notulen), dan penanganan perjalanan dinas pimpinan.
Capaian Pembelajaran
  • 1. Memiliki pemahaman komprehensif tentang pekerjaan sekretaris baik sebagai sekertaris organisasi maupun sekertaris pribadi
  • 2. Terampil melaksanakan pekerjaan yang menjadi tugas dan tanggung jawab sekertaris untuk kemajuan perusahaan
Daftar Pustaka:
  • 1. Churiyah, Madziatul.2009. Kesekretariatan (Bahan Ajar). Malang: Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang.
  • 2. Hendarto, M.G. Hartiti dan Tulusharyono, F.X. 2008. Menjadi Sekretaris Profesional. Jakarta: PPM
  • 3. Sedarmayanti. 2005. Tugas dan Pengembangan Sekretaris.Bandung:Mandar Maju.
  • 4. Wursanto, Ignatius.2006. Kompetensi Sekretaris Profesional.Yogyakarta: ANDI