Tahun Akademik:
Gasal 2023/2024
Kelas-Offr:
B-B
Deskripsi:
Komunikasi dan perubahan sosial (communication and social change) adalah mata kuliah yang membahas tentang sejauhmana peran komunikasi dalam konteks permbangunan dan perubahan sosial. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang memudahkan mobilisasi manusia, barang, dan jasa menjadi salah satu faktor pendorong pentingnya membahas peran dan fungsi komunikasi di masyarakat, khususnya dalam kerangka advokasi dan partisipasi. Dalam mata kuliah ini, mahasiswa diperkenalkan dengan berbagai pendekatan/tradisi/paradigma dalam Ilmu Komunikasi (sistem, budaya, psikologi) yang bertujuan untuk dapat merancang pesan komunikasi yang mendorong terjadinya perubahan perilaku di masyarakat. Berbagai isu terkini terkait perubahan sosial akan dibahas secara dialektis dan komprehensif, antara lain lingkungan, politik, kesehatan, HAM, dsb. Metode perkuliahan akan dilakukan melalui ceramah, studi kasus, seminar interaktif, dan esai analitis. Di akhir perkuliahan mahasiswa akan diminta untuk merancang dan mendemonstrasikan kampanye sosial komunikasi sebagai alternatif solusi permasalahan di masyarakat.
Capaian Pembelajaran
  • Memahami konsep dasar komunikasi dalam konteks pembangunan dan perubahan sosial
  • Memahami dan menjelaskan peran aktor komunikasi dalam konteks pembangunan dan perubahan sosial
  • Menjelaskan peran teknologi (media) dalam perubahan sosial di era masyarakat 5.0
  • Mengidentifikasi dan menganalisis fenomena sosial dengan menggunakan teori komunikasi pembangunan yang relevan
  • Merancang dan mendemonstrasikan kampanye komunikasi di bidang lingkungan, sosial, kesehatan, dsb
Daftar Pustaka:
  • Harun, H. Rochajat., Ardianto, E. (2011). Komunikasi pembangunan dan perubahan sosial. Depok: Rajawali Pers: PT RajaGrafindo Persada.
  • Dutta, Mohan J. (2020). Communication, Culture and Social Change: Meaning, Co-option and Resistance. Switzerland: Palgrave Macmillan.
  • Servaes, Jan (Ed.). (2020). Handbook of communication for development and social change. Singapore: Springer Nature Singapore Pte Ltd.
  • Servaes, Jan (Ed.). (2008). Communication for development and social change. France: SAGE.
  • Dutta, Mohan J. (2012). Voices of resistance: communication and social change. West Lafayette, Indiana: Purdues University Press.
  • Downman, Scott., Ubayasiri, Kasun. (2017). Journalism for social change in Asia: Reporting human rights. London, United Kingdom: Palgrave Macmillan.
  • Figueroa, Maria E., Kincaid, D. Lawrence., Rani, Manju., Lewis, Gary. (2002). Communication for social change: Working Paper Series. Communication for Social Change: An Integrated Model for Measuring the Process and Its Outcome. New York: The Rockefeller Foundation and Johns Hopkins University, Center for Communication Programs.
  • Sreberny, Annabelle. (2014). The handbook of development communication and social change. West Sussex, UK: Wiley Blackwell.
  • Singhal, Arvind., Cody, Michael J., Rogers, Everett M.Sabdo, M. (2004). Entertainment-Education and Social Change: History, Research, and Practice. Mahwah, New Jersey: Lawrence Erlbaum Associates Publishers. Thomas, Pradip N., van de Fliert, Elske. (2016). Methodological reflections on researching communication and social change. Switzerland: Palgrave Macmillan.