Pilihan pendaftaran

Tahun Akademik:
Genap 2020/2021
Kelas-Offr:
A1A-BK
Deskripsi:
Matakuliah ini mengkaji tentang konsep dasar bimbingan kelompok, meliputi pengertian bimbingan kelompok sebagai pendekatan dalam bimbingan, tujuan bimbingan kelompok, kaitan antara pendekatan individual dan pendekatan kelompok; strategi dalam bimbingan kelompok, meliputi pengertian bimbingan klasikal, bimbingan kelompok, bimbingan kelas besar, keanggotaan dan strukturnya, proses pembentukan, dinamika dan kohesifitas dalam bimbingan klasikal, bimbingan kelompok maupun bimbingan kelas besa; konsep kepemimpinan dalam bimbingan kelompok, meliputi pengertian kepemimpinan, tipe kepemimpinan, peran pemimpin kelompok dan kualifikasi pemimpin kelompok yang efektif; tahap-tahap dalam perkembangan kelompok, meliputi pengertian, tujuan dan peran pemimpin kelompok pada tahap aorientasi, pengembangan norma dan tujuan kelompok, tahap mengatasi konflik, tahap kerja dan tahap terminasi; konsep, karakteristik, prosedur, kelebihan dan kelemahan model dalam bimbingan kelompok terdiri model SLA, EL, PBL dan model lain yang relevan; konsep, karakteristik, prosedur metode dalam bimbingan kelompok terdiri metode ekspositori, diskusi kelompok, role playing, permainan simulasi, permainan kelompok, sinema dan biblioedukasi, homeroom, karyawisata, dan metode lain yang relevan; prinsip-prinsip dalam menentukan penggunaan suatu model dan metode dalam bimbingan kelompok. Matakuliah juga melatih mahasiswa dalam Menyusun program bimbingan kelompok dalam bentuk program semester dan program operasional berupa RPLBK, yang dilaksanakan dalam strategi bimbingan klasikal, bimbingan kelompok dan bimbingan kelas besar, secara tatap muka dan secara daring.
Capaian Pembelajaran
  • Mahasiswa mampu menjelaskan konsep dasar bimbingan kelompok, bimbingan klasikal dan dinamika kelompok.
  • Mahasiswa mampu menjelaskan konsep dasar proses dan dinamika kelompok dalam bimbingan.
  • Mahasiswa mampu menjelaskan konsep dasar kepemimpinan kelompok dalam bimbingan.
  • Mahasiswa mampu menganalisis karakteristik, prosedur, kelebihan dan kelemahan metode/ teknik/ model dalam bimbingan kelompok.
  • Mampu mengaplikasikan metode/ teknik /model bimbingan kelompok dalam program bimbingan belajar, probadi, sosial dan bimbingan karier, yang sesuai dengan kebutuhan dalam layanan dasar.
Daftar Pustaka:
  • Departemen Pendidikan Nasional, 2008. Penataan Pendidikan Profesional Konselor dan Layanan Bimbingan dan Konseling dalam jalur pendidikan Formal. Jakarta: FDepdiknas
  • Kemendikbud Dirjen GTK, 2016. Panduan Operasional Penyelenggaraan Bimbingan dan Konseling Sekolah Menengah Atas.
  • Gibson, Robert L. dan Mitchell,Marianne H. 2011. Bimbingan dan Konseling. Alih bahasa: Yudi Santoso. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
  • Geroski, Anne M. 2010. Igroups In Schools, Preparing, Leading and Responding. New Jersey: Pearson Education,Inc.
  • Kemendikbud Dirjen GTK .2016. Panduan Operasional Penyelenggaraan Bimbingan dan Konseling di Sekolah Menengah Atas.
  • Permendikbud nomor 111 tahun 2014 tentang Bimbingan dan Konseling pada Pendidikan dasar dan Menengah.
  • Rusmana, Nandang, 2009. Bimbingan dan Konseling Kelompok di Sekolah (Metode, Teknik dan Aplikasi). Bandung: Rizqi.
  • Tatiek Romlah, 2013. Teori dan Praktik Bimbingan Kelompok. Malang: Universitas Negeri Malang.
  • Wastegaard, Jane. 2009. Effective Group With Young People. Berkshire: Open University Press
  • Permendikbud nomor 111 tahun 2014 tentang Bimbingan dan Konseling pada Pendidikan dasar dan Menengah.
Tamu tidak dapat mengakses kursus ini, silahkan login.