Pilihan pendaftaran

Kajian Metodologi Riset Disertasi dalam Bimbingan dan Konseling
Tahun Akademik:
Gasal 2024/2025
Kelas-Offr:
C23-BK
Deskripsi:
Matakuliah ini merupakan kelanjutan mata kuliah Kajian Kerangka Berpikir Disertasi Bimbingan dan Konseling dan Kajian Literatur Disertasi Dalam Bimbingan dan Konseling yang dimaksudkan sebagai wadah kegiatan belajar mahasiswa secara mandiri, di bawah pendampingan dosen, melakukan kajian mendalam mengenai metode riset yang tepat untuk menjawab permasalahan dan sejalan dengan kerangka pikir teoritik yang telah dikaji. Pengalaman belajar mencakup kajian segi-segi masalah, kajian paradigmatik teoritik dan temuan penelitian yang mendukung, kerangka pikir penelitian, metode penelitian (menentukan rancangan penelitian, populasi/sampel/subjek/responden penelitian, instrumen penelitian dan dimungkinkan pula pengembangan instrumen yang diperlukan, menentukan bentuk analisis data) yang paling tepat untuk mendapatkan data yang mampu menjawab permasalahan yang telah ditentukan. Akhir/tagihan dari kuliah, mahasiswa menggarap proyek perencanaan penelitian yang keluarannya berupa proposal disertasi yang siap dikaji dan diuji lanjut dalam ujian kualifikasi lisan.
Capaian Pembelajaran
  • Mahasiswa mampu untuk melakukan kajian kritis dan mendalam atas model, desaind an metode penelitian bimbingan dan konseling atau layanan bantuan kemanusiaan, sesuai dengan minat penelitian mahasiswa dengan bersumber pada kedalaman teori dan paradigma keilmuan secara inter, multi dan transdisipliner.
  • Mahasiswa mampu mengelola, memimpin, dan mengembangkan riset dan pengembangan yang bermanfaat bagi kemaslahatan umat manusia, serta mampu mendapat pengakuan nasional dan/atau internasional.
  • Mahasiswa menghasilkan rancangan model, desain, metode dalam uraian kegiatan analisis dan sintesis penelitian disertasi.
  • Mahasiswa melakukan telaah model, desain, dan metode penelitian dari hasil penelitian disertasi dan artikel-artikel jurnal hasil penelitian dengan menggunakan pendekatan task-based learning.
  • Mahasiswa mampu merancang instrumen yang sesuai untuk digunakan dalam penelitian disertasi
  • Mahasiswa mampu menuliskan laporan studi pendahuluan dalam bentuk artikel yang disubmit pada jurnal internasional bereputasi
Daftar Pustaka:
  • Albert, T. 2016. Winning the Publication Game: The smart way to write your paper and get it published (4th Ed). Florida: Taylor and Francis Group.
  • American Psychological Association. 2020. Publication Manual of the American Psychological Association (7th Ed.). Washington DC: American Psychological Association.
  • Barbara, G., & Day, R.A. 2016. How to Write and Publish a Scientific Paper. California: Greenwood.
  • Chin, B.A. 2004. How to Write a Great Research Paper. New Jersey: John Wiley & Sons, Inc.
  • Flamez, B., Lenz, A. S., & Balkin, R. S. 2017. A Counselor’s Guide to the Dissertation Process: Where to Start and How to Finish. Alexandria: American Counseling Association.
  • Hidayah, N. 2012. Process-Audit dalam Penyelenggaraan Pendidikan Akademik Jenjang S-1 Bimbingan dan Konseling. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran (JPP), 17(2), 129-139.
  • Kornuta, H.M., & Germaine, R.W. 2019. A Concise Guide to Writing a Thesis or Dissertation: Educational Research and Beyond (2nd Ed). Albrighton: Rouletdge.
  • Miller, A. B. 2009. Finish Your Dissertation Once and For All: How to Overcome Psychological Barriers, Get Results and Move on with Your Life. Washington DC: American Psychological Association.
  • Rahman, D. H. 2019. The Development and Validation of the Thesis-Writing Procrastination Scale. In International Conference on Education, Social Sciences and Humanities (pp. 65-70). RedWhite Press.
  • Rahman, D. H., Setyosari, P., Atmoko, A., & Hidayah, N. 2019. The Development of the Thesis-Writing Perfectionism Inventory. Indian Journal of Public Health Research & Development, 10(10), 643-648.
  • Turabian, K. L. 1996. A Manual for Writers of Term Papers, Theses, and Dissertations. Chicago: The University of Chicago Press.
  • Universitas Negeri Malang, 2017. Pedoman Penulisan Karya Ilmiah: Tugas Akhir, Skripsi, Tesis, Disertasi, Artikel, Makalah, dan Laporan Penelitian. Malang: Universitas Negeri Malang
Tamu tidak dapat mengakses kursus ini, silahkan login.